Fesyen

Selamat Hari Batik Indonesia

| dilihat 1828
 
JAKARTA, AKARPADINEWS.Com -  Hari ini adalah hari batik,Batik Day. Di mana setiap tanggal 2 Oktober sejak lima tahun ini masyarakat Indonesia  bergembira merayakannya dengan memakai pakaian batik. Google pun tak mau kalah turut menampilkan gambar tampilannya, Doodle khusus di halaman mesin pencari Google indonesia (google.co.id) bernuansa batik, pada Kamis (2/10).
 
Pada situs mesin pencarian, google menampilkan gambar enam orang terdiri dari dua perempuan dan satu laki-laki dewasa, dua anak laki-laki dan satu anak perempuan memakai pakaian dengan beragam corak batik. Tampilan ini mengantikan logo Google yang biasanya menghiasi layar mesin pencari data ini.
 
Kita tahu badan PBB untuk Pendidikan, Ilmu Pengetahuan dan Budaya (Unesco) telah mengakui batik sebagai warisan budaya dunia dari Indonesia sejak lima tahun lalu. Tepatnya lewat keputusan komite 24 negara yang bersidang di Abu Dhabi, Uni Emirat Arab, Unesco mengakui batik sebagai “Warisan Kemanusiaan untuk Budaya Lisan dan Non Bendawi (Masterpieces of the Oral and Intangible Heritage of Humanity) pada 2 Oktober 2009.
 
Sejak saat itu masyarakat Indonesia,baik karyawan,pejabat,pelajar,kawula muda, pegawai negeri dan masyarakat luas bergembira merayakan hari batik dengan memakai pakaian bercorak batik. 
 
Indonesia sendiri memiliki beragam corak batik, setidaknya ratusan batik tumbuh di seluruh penjuru provinsi di Indonesia. Bahkan tiap- tiap daerah memiliki ciri khas batik masing-masing. Ada batik Solo, batik Pekalongan, batik Bogor, batik Yogyakarta dan sebagainya.
 
Semoga saja, masyarakat Indonesia terus bangga dan memelihara budaya lokal yang telah mendunia ini dengan turut bersemangat memakai batik sebagai gaya hidup  berbusana mereka di setiap kesempatan. Selamat hari batik Indonesia dan dunia.
 
 
 
 
Editor : Nur Baety Rofiq
 
Polhukam
19 Apr 24, 19:54 WIB | Dilihat : 257
Iran Anggap Remeh Serangan Israel
16 Apr 24, 09:08 WIB | Dilihat : 354
Cara Iran Menempeleng Israel
Selanjutnya
Sainstek
01 Nov 23, 11:46 WIB | Dilihat : 957
Pemanfaatan Teknologi Blockchain
30 Jun 23, 09:40 WIB | Dilihat : 1176
Menyemai Cerdas Digital di Tengah Tsunami Informasi
17 Apr 23, 18:24 WIB | Dilihat : 1445
Tokyo Tantang Beijing sebagai Pusat Data Asia
12 Jan 23, 10:02 WIB | Dilihat : 1591
Komet Baru Muncul Pertama Kali 12 Januari 2023
Selanjutnya