Wayne Rooney Bertahan di United dengan Gaji Rp 5,8 Miliar Sepekan

| dilihat 1620

Foto:Sky

 
 
 
INGGRIS, AKARPADINEWS.Com - Wayne Rooney memastikan diri bertahan di Manchester United setelah setuju memperpanjang kontrak hingga empat setengah tahun ke depan. Ia mendapat kenaikan gaji menjadi 300.000 pound atau sekitar Rp5,8 miliar per pekan.
 
"Saya sangat senang menandatangani kontrak baru dalam jangka waktu lama dengan Manchester United,"kata Rooney di website MU, Jumat (21/2). "Apalagi (United) adalah salah satu klub terbesar di dunia dan itu yang saya cari dalam karier saya. saya juga bahagia karena semua sudah final dan bisa kembali berkonsentrasi pada permainan sepakbola."
 
Kesepakatan kontrak bari diumumkan United pada Jumat waktu setempat. Kontrak ini sekaligus  mengakhiri beragam spekulasi  tentang masa depan karier Rooney.
 
 
 
Dalam kontrak baru penyerang berusia 28 tahun ini dan tim United setuju untuk memperpanjang kontrak. Gaji baru Rooney sebesar 300.000 pound per minggu ini naik sekitar 50.000 pound dari gaji lama sebesar 250.000 pound per minggu. Perolehan ini menjadikan Rooney sebagai pemain termahal di Inggris. Gajinya setara dengan pemain Real Madrid Cristiano Ronaldo dan Lionel Messi dari Barcelona.
 
Sementara itu, selain kenaikan gaji, Rooney dikutip BBC, kemungkinan mendapat tawaran menjadi kapten United menggantikan Nemanja Vidic yang memutuskan pensiun dari United di akhir musim 2013-2014.
 
Lebih lanjut diberitakan media di Inggris sebelumnya, meski sudah sepakat dalam perpanjangan kontrak namun masih ada poin perjanjian yang masih dibicarakan, seperti adanya royalti foto dari mantan penyerang Everton ini. Perwakilan Rooney dan tim United yang dipimpin wakil direktur United, Ed Woodward, belum menyepakati rincian royalti foto Rooney dan beberapa insentif lain.
 
Kesediaan Rooney bertahan di Old Trafford tak lepas dari peran manajer David Moyes. Beberapa waktu lalu, tepatnya di akhir musim 2012-2013, Rooney pernah mengatakan berniat pindah dari Old Trafford setelah manajer United ketika itu, Sir Alex Ferguson, mengklaim bahwa Rooney tak lagi sreg bermain di United. Atas keinginan itu,Chelsea pernah secara resmi menawar Rooney pertengahan tahun lalu namun ditolak oleh manajer baru David Moyes. Selain Chelsea, Real Madrid juga disebut-sebut tertarik melamar Rooney.
 
Bagi United, keputusan mempertahankan Rooney sebagai anggota skuat United tak lepas dari optimisme manajemen United bahwa dia masih di puncak karier. Pemain berusia 28 tahun ini akan berada di Old Trafford sampai Juni 2019  mendatang atau hingga ia berusia 33 tahun. Rooney bergabung dengan Manchester United dari Everton pada Agustus 2004.
 
 
 
 
Editor : Nur Baety Rofiq
 
Sainstek
01 Nov 23, 11:46 WIB | Dilihat : 952
Pemanfaatan Teknologi Blockchain
30 Jun 23, 09:40 WIB | Dilihat : 1175
Menyemai Cerdas Digital di Tengah Tsunami Informasi
17 Apr 23, 18:24 WIB | Dilihat : 1441
Tokyo Tantang Beijing sebagai Pusat Data Asia
12 Jan 23, 10:02 WIB | Dilihat : 1587
Komet Baru Muncul Pertama Kali 12 Januari 2023
Selanjutnya
Sporta
07 Jul 23, 08:50 WIB | Dilihat : 1194
Rumput Tetangga
Selanjutnya